Rabu, 23 Juni 2010

Tentang Jadwal Kereta Api

Jadwal Kereta Api - Meski saat ini telah memasuki masa liburan sekolah, namun lonjakan penumpang kereta api (KA) melalui beberapa stasiun di Jakarta belum menunjukkan peningkatan. Seperti tampak di Stasiun Kereta Api Senen serta Gambir yang berada di Jakarta Pusat pada Senin (21/6). Meski jumlah penumpang terlihat lebih ramai dibanding hari biasanya, namun suasana arus pemberangkatan dan kedatangan masih tampak normal. Untuk itu, hingga kini, pihak stasiun pun belum berencanakan untuk menambah KA atau gerbong tambahan guna mengantisipasi terjadinya lonjakan penumpang di masa liburan sekolah.

Kereta Api - "Sampai saat ini, jumlah pemberangkatan reguler masih seperti biasa yakni 18 keberangkatan. Jadi belum ada tambahan KA dan gerbong baik itu di kelas ekonomi, bisnis, maupun eksekutif," ujar Tavip Saryono, Kepala Stasiun Senen, Jakarta Pusat, kepada beritajakarta.com, Senin (21/6).

Tavip menjelaskan, masa liburan sekolah ini berbeda dengan libur lebaran, libur nasional, maupun akhir pekan, dimana pihaknya kerap menambah KA atau gerbong. Ia menjelaskan, pada libur hari raya atau libur nasional yang berdekatan dengan akhir pekan, penumpang biasanya akan memanfaatkan liburan tersebut untuk bepergian atau pulang ke kampung halamannya pada hari yang sama. Sedangkan untuk liburan sekolah, penumpang lebih mempunyai waktu luang mengingat waktu liburan yang cukup panjang.

"Jadi kalau lebaran atau akhir pekan ditambah libur nasional itu terbatas liburannya, sehingga penumpang akan berupaya pergi sebelum atau di hari libur itu. Tapi kalau libur sekolah, penumpang lebih santai dan bisa pergi kapan saja karena masa liburan yang lama," jelas Tavip.

Akibatnya, otomatis tidak terjadi konsentrasi kepadatan penumpang di stasiun. Angka keberangkatan penumpang pun masih terbilang normal yakni, 5.000-6.000 per hari untuk kelas bisnis dan ekonomi.

Pemandangan yang sama juga terlihat di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. Meski terlihat lebih ramai, jumlah penumpang yang berangkat melalui stasiun tersebut juga belum menunjukkan peningkatan.

Kepala Stasiun Gambir, Sofyan Hasan, menjelaskan, pihaknya belum melakukan penambahan rangkaian KA atau gerbong untuk mengantisipasi lonjakan di masa liburan sekolah seperti sekarang. Saat ini, pihaknya masih memberangkatkan jadwal reguler yang ada yaitu 28 pemberangkatan setiap harinya. "Jumlah penumpang saat-saat ini rata-rata masih 7.000 per hari," jelas Sofyan.

Kendati begitu, lanjut Sofyan, tidak tertutup kemungkinan pihaknya akan menyediakan tambahan KA atau gerbong bila terjadi lonjakan penumpang. "Mungkin saja akan terjadi lonjakan. Untuk mengantisipasinya, kita akan menambah rangkaian gerbong kereta," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar